Moto

"Dan demikian (pula) Kami telah menjadikan kamu (umat Islam), umat yang adil dan pilihan agar kamu menjadi saksi atas (perbuatan) manusia dan agar Rasul (Muhammad) menjadi saksi atas (perbuatan) kamu. Dan Kami tidak menetapkan kiblat yang menjadi kiblatmu (sekarang) melainkan agar Kami mengetahui (supaya nyata) siapa yang mengikuti Rasul dan siapa yang membelot. Dan sungguh (pemindahan kiblat) itu terasa amat berat, kecuali bagi orang-orang yang telah diberi petunjuk oleh Allah; dan Allah tidak akan menyia-nyiakan imanmu. ."

Breaking News

Pertemuan dengan Korlas 6 Lancarkan Komunikasi


Jakarta (Catatan)--- Di Ruang Kepala Madrasah, Pertemuan secara khsusus dengan korlas 6 itu berjalan lancar penuh keakraban dan juga tepat sasaran. 

Pertemuan yang dimulai pukul 10.10 sampai pukul 11.30 itu dihadiri oleh tujuh orang pengurus korlas 6 dan ketua program kelas 6, Ustadz Nasrudin.

Sebagai juru bicara dalam pertemuan yang pertama kalinya itu, Ibunda Raya mengatakan bahwa tujuan dengan pertemuan ini untuk mensosialisasikan program kelas yang sudah dan akan berjalan kepada pimpinan madrasah, sehingga semua progran ini bisa kuatkan dalam agenda sekolah secara keseluruhan. 

"terimakasih atas waktunya ustadz, sehingga kami sebagai korlas 6 bisa bertemu dan berdiskusi terkait dengan program kelas 6 yang sudah dan akan berjalan, semoga program yang kami canangkan ini berjalan lancar." Jelasnya ibunda Raya.

Dalam sambutannya, kepala Madrasah menyampaikan terimakasih atas kunjungan korlas 6 dengan harapan akan memperkuat program kelas 6 yang sudah disusun secara terukur dan tentunya atas kesepakatan bersama khususnya orangtua. 

"saya ucapkan terimakasih atas kunjungan silaturahmi korlas 6 yang sudah menyempatkan waktunya demi kegiatan dan pelaksaannan program kelas 6 yang harus berjalan dengan lancar dan semua peserta didik mengakhiri pembelaajaran denga bahagia dan penuh kenangan indah." ucap kepala madrasah.









No comments